Sabtu, 30 Juli 2016

Kenali Ciri-Ciri Orang Sombong !!! SEBARKAN...

Banyak sekali penyakit hati yang bersarang dalam diri manusia tanpa manusia menyadari hal itu, salah satu penyakit hati tersebut adalah sombong, ketahuilah bahwa penyakit hati yang satu ini dapat menutup jalan hidayah Allah swt. Sombong adalah watak utama dari Iblis, sebagaimana yang diterangkan dalam banyak ayat dalam Al- Qur’an. Sifat sombong memang bisa hinggap pada siapapun, namun yang lebih dominan adalah mereka yang mempunyai banyak potensi.
 http://www.duniaislam.org/wp-content/uploads/2015/03/Pengertian-Dan-Cici-Ciri-Orang-Sombong-Dalam-Islam.jpg
Sombong atau takabur secara bahasa adalah membanggakan diri. membanggakan diri disini bisa dalam berbagai bentuk apapun tanpa menyadari bahwa semua yang dimiliki adalah titipan Allah SWT. 

Jika dilihat dari segi istilah takabur disini adalah sikap merasa dirinya lebih dari pada orang lain dan memandang rendah orang lain serta tidak mau taat/ tunduk kepada Allah SWT. Penyebab sikap takabur : harta, kedudukaan ,ilmu & keturunan.

Allah SWT berfirman :
”Wala tusa’ir khaddaka linnasi wala tamsyi fil ardi maraha. Innallaha la yuhibbu kulla mukhtalin fakhurin(18)Waqsid fi masyyika wagdud min sautika. Inna ankaral aswati lasautulhamiru(19)”. (QS. Lukman : 31/18 – 19)

Artinya : ”Dan janganlah kamu memalingkan mukamu dari manusia (karena sombong) dan janganlah kamu berjalan di muka bumi dengan angkuh. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang sombong lagi membanggakan diri(18) Dan sederhanalah kamu dalam berjalan dan lunakkanlah suaramu. Sesungguhnya seburuk-buruk suara adalah suara keledai(19)”. (QS. Lukman : 31/18 – 19)

Setelah memahami apa itu sikap sombong atau takabur, kini kita akan membahas mengenai ciri-ciri dari orang sombong atau takabur tersebut :
  1. Sikap memuji diri, Sikap ini muncul karena merasa dirinya memiliki kelebihan harta, ilmu pengetahuan, dan keturunan atau nasab. Oleh karena itu ia merasa lebih hebat dibanding orang lain.
  2. Merendahkan dan meremehkan orang lain, Sikap ini bisa diwujudkan dengan mamalingkan muka ketika bertemu dengan orang lain yang dikenalnya, karena merasa lebih baik dan lebih hebat darinya.
  3. Suka mencela dan membesar-besarkan kesalahan orang lain, Orang yang takabbur selalu menyangka bahwa dirinyalah yang benar, baik, dan mulia serta mampu malakukan segala sesuatu. Sedangkan orang lain dianggap rendah, kecil, hina dan tak mampu berbuat sesuatu. Bahkan orang lain dimatanya selalu berbuat salah.
Demikianlah akhi dan ukhi pengertian dan ciri-ciri dari sikap sombong dan takabur, semoga kita senantiasa dijauhkan dari penyakit hati yang demikian ini... Amin
TerimaKasih:)

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Kenali Ciri-Ciri Orang Sombong !!! SEBARKAN...